Tips Membuat Caption Instagram yang Keren dan Menarik

Instagram hanya tentang gambar dan video? Hm, tidak juga.

Sekarang, menarik perhatian audiens tidak hanya terbatas pada informasi di bio profil atau feed dengan foto bertema yang konsisten, tetapi ada juga cara lain untuk mulai membangun hubungan dan keterlibatan.

Dalam tulisan ini Anda akan menemukan:

  • Betapa besarnya kekuatan kata-kata di Instagram
  • Bagaimana menulis caption yang keren dan menarik di Instagram
  • Bagaimana melibatkan audiens melalui kata-kata
  • Bagaimana meningkatkan audiens dan brand awareness lewat caption
  • Bagaimana menemukan postingan dengan kata kunci yang spesifik

Sisi visual dari setiap profil di Instagram adalah yang paling penting. Namun, itu hanya satu hal untuk mempertahankan pengikut lewat visual atau fotografi yang hebat. Berbeda halnya dengan ketika Anda ingin membangun komunitas yang terlibat langsung dengan profil bisnis Instagram Anda. Komunitas yang dimaksud adalah mereka yang nantinya akan dengan sukarela membantu Anda membangun brand awareness atau kesadaran merek, mempromosikan brand atau produk Anda, menjangkau audiens baru, menemukan audiens baru secara organik—dan tentu saja semua itu akan membantu Anda menjual lebih banyak lagi.

Hal itu berarti bahwa, sejumlah pengikut Anda haruslah aktif di profil Anda. Tidak hanya sekadar memberikan suka, tetapi juga ikut berkomentar dan terlibat dalam diskusi pada stiap postingan Anda.

Jika tingkat keterlibatan atau engagement rate berada antara 3% sampai dengan 6%, maka itu berarti baik. Jika lebih tentu saja lebih baik lagi, tetapi jika kurang maka Anda perlu mengatur ulang strategi.

Dulu, dulu sekali …

Sebuah caption yang panjang bukanlah sebuah tren. Memang disediakan hingga 2.200 karakter untuk menulis caption yang panjang, tetapi Anda harus membuatnya sesingkat mungkin. Kecuali jika Anda ingin berbagi tentang pengetahuan khusus yang membutuhkan karakter lebih banyak dari biasanya—anda harus tetap membiarkan foto berbicara lebih banyak.

Caption yang Anda buat harus memberikan konteks untuk fotografi, mampu menginspirasi audiens, dan menunjukkan kepribadian atau merek.

Pertahankan gaya tersebut secara konsisten dan sesuaikan dengan karakter Anda atau brand Anda, tetapi ingat juga untuk menyesuaikan dengan audiens dan platformnya. Di sini, sangat penting untuk mengenal audiens Anda. Mudahnya, ingat saja bahwa Instagram adalah tempat untuk berkomunikasi yang sifatnya informal dan santai—atau ramah. Audiens di Instagram tidak terlalu menyukai pesan dengan bahasa yang kaku seperti yang akan sering dijumpai di platform berita dan sejenisnya.

Tulis caption yang baik, to the point, dan jangan ragu untuk memberikan sedikit sentuhan humor. Dan, tentu saja jangan lupa soal tata bahasa dan ejaan yang tepat.

Emoji

Seperti yang kami tuliskan di atas, Instagram adalah tempat komunikasi yang informal dan santai. Menggunakan satu atau beberapa emoji adalah cara yang baik untuk menggambarkan suasana hati atau untuk sekadar mencairkan suasana. Menggunakan emoji juga bisa menjadi cara baru untuk menekankan bagian terpenting dari caption Anda dengan menggunakan—misalnya—emoji tanda panah, api, atau megafon. Atau emoji apa pun yang Anda inginkan, asal tidak menggunakannya secara berlebihan.

Keterlibatan

Algoritme adalah salah satu hal paling penting yang harus Anda ingat ketika mengelola akun bisnis Instagram. Bukan rahasia lagi bahwa algoritme bisa menjadi penolong yang sangat berguna untuk meningkatkan keterlibatan akun Anda, jika Anda memahami cara kerjanya.

Gambar yang Anda posting akan mendorong orang untuk menekan ikon hati di bawah gambar, tetapi caption-lah yang berperan untuk mengirim komentar, terlibat dalam diskusi, hingga keterlibatan lain yang lebih dari itu—yang akan membuat postingan Anda meledak.

Caption yang keren dan menarik adalah kuncinya! Hal pertama yang dapat Anda lakukan adalah membuat caption yang mengajak orang untuk ikut berpartisipasi di dalam postingan. Beberapa ide yang bisa dicoba adalah mengajukan pertanyaan, meminta nasihat, atau meminta orang untuk berbagi pengalaman tertentu.

PRO TIP:

Di Feed, Instagram hanya memunculkan satu-dua baris dari keseluruhan caption yang Anda buat, jadi mulailah dengan pertanyaan atau call-to-action. Hal itu akan membuat audiens Anda tertarik untuk mengeklik untuk membaca tulisan lanjutannya, jadi pastikan bagian pertama dari caption Anda sangat menarik.

Buat caption keren dan menarik dengan call-to-action

Caption yang menarik adalah caption dengan call-to-action yang jelas. Anda dapat meminta audiens untuk mengeklik tautan yang ada di bio (ingat, itu adalah satu-satunya tempat di mana orang bisa mengeklik tautan di profil Anda). Dan, menggunakan tautan peramban yang pendek atau mudah diingat dan mudah diketik adalah pilihan yang baik—misalnya bit.ly atau yang lebih pendek.

Hal selanjutnya yang bisa Anda lakukan adalah meminta audiens untuk menjawab pertanyaan seperti yang kami singgung sebelumnya. Namun kali ini, cobalah untuk meminta mereka menandai teman mereka untuk meningkatkan interaksi hingga berkali-kali lipat. Tentu saja hal itu akan membawa orang-orang baru untuk mengunjungi profil Anda. Namun, sebelumnya, pastikan bahwa konten atau caption yang Anda buat akan menarik minat orang-orang untuk melakukannya.

Hal lainnya, tentu saja call-to-action untuk mendorong penjualan. Anda bisa menantang audiens untuk membagikan pengalaman mereka di kolom komentar.

Dengan menggunakan kata-kata yang tidak pasif, Anda mendorong orang untuk ikut bereaksi, berpartisipasi, dan terlibat dalam setiap interaksi. Itu adalah langkah awal yang baik untuk terlihat baik di mata algoritme Instagram, dan akan menjadi awal yang baik untuk membangun komunitas seperti yang kami sebutkan pada awal pembahasan.

Mainkan game atau buat kontes

Instagram memperbolehkan kontes diselenggarakan di platform. Buat kontes dengan syarat tag pengguna lain di kolom komentar, bagikan pos, menuliskan cerita, dan hal lain semacamnya untuk meningkatkan brand awareness sekaligus menyadarkan algoritme.

PRO TIP:

Tuliskan kata “giveaway”, “kontes”, atau “tantangan” pada kata pertama caption yang Anda buat.

Feature audiens

Ini hanya berlaku untuk akun bisnis Anda. Jika Anda memiliki basis penggemar yang aktif terlibat, maka Anda dapat mencoba untuk mem-feature mereka di profil akun Anda. Anda bisa menampilkan mereka dan menceritakan secara singkat tentang mereka, atau mengutip komentar positif dari mereka tentang brand Anda. Hal tersebut akan mendorong orang-orang lainnya untuk terus membuat hal serupa agar di-feature juga—orang-orang ingin merasa dihargai oleh brand yang mereka sukai.

PRO TIP LAGI:

Selalu minta persetujuan terlebih dahulu sebelum merepos konten mereka. Jika Anda tidak melakukannya, Anda bisa dianggap melanggar hak cipta. Setelah mendapat persetujuan, Anda bisa merepos kembali dengan menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga, atau menyimpan foto dan mempostingnya kembali. Dan ingat untuk memberi tag atau menyebut nama pengguna dari orang-orang yang Anda feature di dalam caption.

Mencari postingan lewat pencarian Instagram

Pencarian di aplikasi Instagram memungkinkan Anda untuk menemukan postingan berdasarkan tagar dan lokasi. Namun, bagaimana jika seseorang atau lebih menulis tentang Anda atau brand Anda tanpa menyebutkan tempat atau tagar, dan tanpa menyebut nama pengguna Anda? Dari sinilah muncul aplikasi untuk media monitoring. Ini adalah cara termudah dan efisien untuk memantau semua mention publik di internet, termasuk Instagram.

Kesimpulan:

Berikut adalah daftar singkat hal-hal yang perlu Anda fokuskan dan gunakan ketika menulis caption di Instagram:

  • Tulis caption singkat (pengecualian untuk akun personal yang senang bercerita)
  • Periksa selalu tata bahasa dan ejaan
  • Tunjukan sikap yang santai dan informal, tunjukkan sisi lucu yang menampilkan brand
  • Gunakan emoji secukupnya
  • Mulai caption dengan call-to-action
  • Dorong orang untuk menandai orang lainnya dan ikut terlibat dalam komentar
  • Buat kontes atau giveaway
  • Feature konten yang dibuat pengguna.

Instagram tidak hanya tentang foto dan video, tetapi juga tentang caption—yang berisi kata-kata, emoji, dan tentu saja tagar serta lokasi yang membuat Anda lebih mudah ditemukan.

Mulai Buat Konten dan Dapatkan Hadiah

Setelah menyelesaikan kerja sama dan membagikannya dengan pengikut Anda, Anda akan dibayar melalui PayPal atau Cek - mudah, kan?

Brand Menggunakan StarNgage untuk Menemukan Micro-Influencer di Instagram

Berkonsultasilah untuk membahas bagaimana kami dapat membantu Kampanye Influencer Marketing Anda selanjutnya.

มาเริ่มสร้างสรรค์เนื้อหาที่ยอดเยี่ยมและรับรางวัล

เมื่อเนื้อหาของคุณผ่านการอนุมัติและแชร์ไปยังผู้ติดตามของคุณ คุณจะได้รับเงินผ่าน PayPal หรือเช็ค - ง่ายๆ แบบนั้นเลย!

หลายแบรนด์ต่างเลือกใช้StarNgage เพื่อค้นหา อินสตาแกรม ไมโคร-อินฟูลเอนเซอร์

ติดต่อขอคำปรึกษาเพื่อให้เราได้ช่วยแนะนำแคมเปญ ส่งเสริมการตลาดออนไลน์ของคุณผ่านกลุ่มคนที่มีอิทธิพล

Start Creating Great Content and Get Rewarded

Once you complete your endorsement and share it with your followers, you get paid via PayPal or Check - it’s that simple!

Brands use StarNgage to Find Instagram Micro-Influencers

Request a consultation to discuss how we can help your next Influencer Marketing Campaign.

Give your Opinions